sidraptoday.com, Sidrap - Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) akan menjadi tuan rumah Silaturahmi Nasional (Silatnas) 2025 yang diselenggarakan oleh Wahdah Islamiyah pada 12 April 2025 mendatang. Acara ini akan dipusatkan di Masjid Agung Sidrap dan dihadiri sekitar 5.000 peserta secara langsung bukan hanya dari Kabupaten Sidrap tapi juga dari Luar Sidrap, serta diikuti secara hybrid oleh kader Wahdah Islamiyah dari seluruh Indonesia.
Ketua Steering Committee (SC) Tabligh Akbar/Silaturahmi Nasional Wahdah Islamiyah, Dr. H. Iskandar Kato, S.T.P., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mempererat ukhuwah Islamiyah di kalangan kader Wahdah Islamiyah.
"Silatnas ini akan menjadi ajang konsolidasi dan silaturahmi bagi seluruh kader Wahdah Islamiyah. Kami berharap acara ini dapat memberikan manfaat yang besar dalam meningkatkan ukhuwah dan sinergi dakwah," ujar Dr. Iskandar Kato.
Iskandar Kato juga mengungkapkan Kabupaten Sidenreng Rappang dipilih menjadi lokasi silatnas Tahun karena Di Bumi Nene Mallomo tersebut juga banyak Kader Wahdah Islamiyah
“Bahkan di Sidrap juga ada beberapa Kader kami yang menjadi Penguru Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sidrap” Ujarnya
Lebih Lanjut ia mengatakan Pemerintah Kabupaten Sidrap, melalui Bupati Sidrap,H, Syaharuddin Alrif, juga memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan acara ini, baik dari segi fasilitas maupun aspek lainnya.
“Dukungan ini diharapkan dapat memperlancar jalannya acara dan memberikan kenyamanan bagi para peserta yang hadir” Tandasnya
Silaturahmi Nasional Wahdah Islamiyah merupakan salah satu agenda penting yang rutin diselenggarakan untuk memperkuat kebersamaan, mengkaji berbagai persoalan dakwah, serta merumuskan langkah-langkah strategis dalam memperkokoh peran Wahdah Islamiyah di tengah masyarakat.
Dengan digelarnya Silatnas 2025 di Sidrap, diharapkan acara ini dapat menjadi wadah yang bermanfaat bagi umat Islam dalam mempererat tali silaturahmi dan memperkuat sinergi dakwah di berbagai daerah di Indonesia.
Diberitakan sebelumnya Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif merespons positif agenda itu dan memastikan dukungan penuh dari pemerintah daerah
"Ini bukan sekadar acara keagamaan, tetapi juga momen untuk mengangkat citra positif Sidrap. Kami siap membantu agar Silatnas berjalan sukses," katanya saat pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Sidrap menemuinya Alrif di Rumah Jabatan Bupati, Sabtu (29/3/2025).
Selain peserta dari 106 desa/kelurahan di 11 kecamatan Sidrap, Silatnas 2025 juga akan dihadiri tokoh nasional, termasuk Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah, Dr. KH. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., MA., dan Wakil Ketua DPD RI, H. Tamsil Linrung.
"Kami mengajak masyarakat dari seluruh Indonesia untuk hadir dan merasakan kebersamaan dalam acara besar ini," tutup Syaharuddin (Adm)